Brigita Manohara Sharing Bersama Siswa SMA Immanuel Bandar Lampung

ALTUMNEWS.Com, BANDAR LAMPUNG – Pembinaan Pengurus OSIS SMA Immanuel Bandar Lampung terasa istimewa dengan hadirnya Brigita Manohara. Presenter muda yang pernah mendapat menyabet penghargaan Panasonic Gobel Award untuk Presenter Berita Terfavorit ini secara khusus memberikan motivasi pada Pengurus OSIS SMA Immanuel Bandar Lampung. Acara berlangsung di Hotel VIP Gisting Tanggamus, Minggu, 10 Ferbuari 2019.

Kepala SMA Immanuel Bandar Lampung Sujito, S.Pd mengapresiasi kehadiran Brigita Manohara. “Anak-anak terlihat antusias mengikuti sharing pengalaman yang diberikan oleh Brigita Manohara. Hal ini terlihat dari keaktifan seluruh siswa bertanya berbagai hal kepadanya,” kata Sujito, Minggu, 10 Februari 2019.

Pada awal sharing Brigita Manohara yang mengajak para pengurus OSIS SMA Emmanuel untuk melakukan hal-hal positif di luar jam sekolah.

“Buang kebiasaan buruk seperti nongkrong, main game, dan lain-lain yang tidak produktif. Untuk bisa bersaing dengan siswa lain, para siswa diharapkan bisa melakukan hal-hal yang konkrit, yang bisa dilakukan bukan ada di awang-awang,” ajak Brigita Manohara.

Brigita Manohara mengajak mereka berusaha keras sehingga menyandang prestasi yang baik serta dapat dibanggakan.

“Untuk sampai pada prestasi, kalian harus berjuang terus. Dan yang terpenting kalau nanti kalian sebagai siswa berprestasi hendaknya bisa mengabdikan pada masyarakat,” kata perempuan kelahiran 2 November 1985 ini.

Menurut Brigita Manohara, dengan mengabdiakan kepada masyarakat dengan berbekal prestasi yang dimiliki akan lebih bermanfaat, tidak melulu diukur dari harta.

“Itu artinya menjadi bagian dari cara mengabdikan diri dan memuliakan nama Tuhan. Melakukan kebaikan tidak harus dari uang kita. Dengan menjadi pejabat kita bisa melakukan kebaikan karena disana ada anggaran yang bisa dipakai untuk mewujudkan kebaikan itu,” kata caleg DPR Dapil Lampung 1 Nomor Urut 5 dari PDIP ini.

BACA JUGA:  Brigita Manohara : Hidup harus bermanfaat bagi orang lain

Oscar, siswa kelas XI MIPA SMA Immanuel Bandar Lampung melontarkan pertanyaan pada Brigita Manohara bagaimana mengetahui talenta padanya dan tips untuk berprestasi.

“Atur strategi, belajarlah dari hal yg sederhana secara serius dan disiplin semaksimal mungkin berdasarkan cita-cita yang ada. Dan jangan lupa libatkan Tuhan melalui doa untuk mencapai mimpi-mimpi itu,” jawab Brigita Manohara.

Pada kesempatan yang sama, salah satu guru SMA Immanuel Bandar Lampung, Meita bertanya bagaimana cara untuk memaksakan diri guna mewujudkan impian.

“Hargailah hal-hal kecil, jangan mudah putus asa. Dan jangan mudah puas dengan apa yang sudah dicapai,” jawab alumnus Institut Teknologi Sepuluh Nopember yang saat ini mulai terjun di dunia politik ini.***