Paguyuban Devosan Kerahiman Ilahi Keuskupan Tanjungkarang Gelar Bazar dan Pentas Seni Lintas Agama

Berita Utama, Daerah1,569 views

ALTUMNEWS.com, BANDAR LAMPUNG – Paguyuban Devosan Kerahiman Ilahi (PDKI) Keuskupan Tanjungkarang mengadakan “Bazar dan Pentas Seni Lintas Agama”. Acara berlangsung di halaman Gereja Ratu Damai Teluk Betung Bandar Lampung, Rabu, 01 Mei 2019.

PDKI merupakan wadah devosan yang mengandalkan Allah Yang Maha Rahim. Paguyuban ini memiliki visi dan misi menjadi pelayan belas kasih, searah dengan Allah sendiri yang Berbelas Kasih dan Yang Maha Rahim.

Ketua Panitia Bazar dan Pentas Seni Lintas Agama, Pudjilatin mengatakan tujuan kegiatan ini adalah untuk merajut tali persaudaraan, menjadi ajang untuk bersilahturahim dan membangun jejaring lintas agama.

“Selain itu untuk menggalang dana untuk bakti sosial aksi belas kasih yang salah satunya adalah khitanan massal dengan target 100 anak dan 10 tenaga medis di Koram 043/Gatam pada 16 Juni 2019 mendatang,” katanya kepada Altumnews.com, Rabu, 01 Mei 2019 di lokasi acara.

Menurut Pudjilatin, kegiatan ini juga bertujuan untuk membangun komunitas kasih dan kemanusiaan untuk semua tanpa memilih dan membedakan.

“Ada 37 peserta bazar yang turut pada Bazar dan Pentas Seni Lintas Agama ini. Kemudian untuk Pentas Seni diikuti 78 anak dan 71 dewasa,” paparnya.

Pudjilatin berharap kegiatan ini menjadi agenda rutin PDKI Keuskupan Tanjungkarang sehingga jalinan lintas agama dapat terus terajut dengan baik.

Sementara itu, Pastor Pendamping PDKI Keuskupan Tanjungkarang, RP Ambrosius Dhani Indrata, SCJ menyampaikan terima kasih pada semua pihak yang terlibat pada acara ini.

“Semoga kita saling mengeratkan ikatan kita di dalam hidup dan pelayanan kita sebagai anak-anak Tuhan dan sebagai warga, umat masing-masing di dalam penghayatan hidup sehari-hari dan semoaga ini saling mengeratkan persatuan persaudaraan kita,” tutupnya.

BACA JUGA:  Dirjen Keuangan Daerah Mengingatkan Pentingnya Sinkronisasi dan Konsistensi Perencanaan dan Penganggaran APBD

Pastor Kepala Paroki Ratu Damai Teluk Betung Bandar Lampung, RD Apolonius Basuki mengatakan bahwa Bazar dan Pentas Seni Lintas Agama merupakan wujud perayaan persaudaraan.

“Sebagai sesama manusia yang diciptakan Tuhan tanpa membedakan latar belakang apapun. Maka merasa senasib sepenanggungan, sehati seperasaan dalam hidup di negara NKRI,” tegasnya singkat.

Pada kegiatan ini juga melibatkan Forum Kerukunan Lintas Agama (FKLA) Provinsi Lampung. Romo Roy yang terlibat aktif dalam forum ini membantu panitia dari persiapan hingga acara berjalan dengan sukses.***

Editor : Robert