SLRT Bersahaja Pringsewu Fasilitasi Anak yatim piatu Asuhan LKS Amanah Ikuti Rehabilitasi Mental di LKS Mental Sabilunajah Seputih Mataram

Berita Utama, Daerah1,382 views

ALTUMNEWS.Com, LAMPUNG TENGAH — Ince (18 tahun) seorang anak yatim piatu terlantar yang selama ini menjadi asuhan LKS Amanah Bunda Pringsewu mengalami gangguan jiwa dan membutuhkan rehabilitasi sosial.

Karena LKS Amanah Bunda tidak memiliki SDM yang dapat menangani proses rehabilitasi sosial, maka bekerjasama dengan SLRT Bersahaja Kabupaten Pringsewu.

TA SLRT Bersahaja, Agus Purnomo mejelaskan, LKS Amanah Bunda dan SLRT Bersahaja melakukan rujukan, fasilitasi dan pendampingan ke salah satu LKS Mental Sabilu Najah Seputih Mataram Lampung Tengah pimpinan Ky Nur Kholis Hasyim.

“Proses rehabilitasi sosial berjalan selama kurang lebih tiga bulan dan hari ini sudah diperbolehkan pulang kembali ke LKS Amanah Bunda, dan kami lakukan penjemputan bersama Tim TRC SLRT Bersahaja dengan menggunakan unit layanan PPKKS,” jelas Agus Purnomo saat dihubungi Altumnews.com, Minggu (01/11/2020).***

Editor : Robert

BACA JUGA:  Putus Covid-19, Pemprov Lampung Imbau Masyarakat Tidak Lakukan Perayaan Natal dan Tahun Baru 2021