Gelar Operasi Lilin Krakatau 2020, Polresta Bandarlampung Bagikan Masker ke Pengendara

ALTUMNEWS.Com, BANDARLAMPUNG – Di tengah covid-19 Operasi Lilin Krakatau 2020, Satlantas Polresta Balam berikan paket masker kepada pengendara.

Cara bertindak berbeda dilakukan oleh jajaran Satuan Lalu Lintas Polresta BandarLampung saat Operasi Lilin Krakatau 2020 dijalankan.

Satuan Lalulintas bersama stekholder terkait ini mengedepankan langkah persuasif dan humanis dalam pelaksanaan operasi yang menitik beratkan pada pengamankan libur Natal dan Tahun Baru.

Salah satunya dengan memberikan imbauan berupa edukasi kepada sejumlah pengendara serta pemberian kelengkapan protokol kesehatan, seperti masker, multivitamin, handsanitaser di tengah pandemi covid 19.

Kegiatan ini sendiri digelar di sejumlah pos pengamanan dan pelayanan, seperti yang berada di jalan Raden Intan Bandarlampung, Senin 21 Desember 2020.

“Sejumlah personel sengaja memberhentikan sejumlah pengendara kendaraan khususnya roda empat yang berplat nomor luar daerah Lampung, untuk memberikan edukasi berupa imbauan tentang protokol kesehatan khususnya covid 19,” kata Kasatlantas Polresta Bandarlampung, AKP Rafli Yusuf Nugraha.
Operasi Lilin 2020 digelar selama 15 hari sejak 21 Desember 2020 sampai 4 Januari 2021.

Menurut AKP Rafli, operasi lilin ini adalah operasi kemanusiaan yang mengedepankan preventif dan preemtif, sesuai yang diarahkan Kapolresta Bandarlampung Kombes (Pol) Yan Budi Jaya.

“Dengan tindakan yang terukur bila ada sesuatu yang harus dilakukan tindakan-tindakan tegas yang dikoordinasikan oleh satuan lain. Selain itu, persuasif dan humanis menjadi yang utama untuk kegiatan ini,” tambahnya.

Diketahui jajaran Polresta Bandarlampung mendirikan lima posko, meliputi posko pelayanan dan pengamanan di Terminal Rajabasa, serta tiga pos di lapangan Baruna Panjang, Jalan Raden Intan dan Sukamaju.

Melalui sasaran operasi lilin pada pengamanan Gereja untuk ibadah Natal, serta pengamanan arus mudik dan balik yang berhubungan dengan libur panjang akhir tahun yang mengedepankan protokol kesehatan.***

BACA JUGA:  24 Tahun Terus Bergerak Maju, Telkomsel Berkomitmen Terus Bangun Ekosistem Digital Indonesia

Editor : Robertus Bejo