Gree Luncurkaan Seri GWC-MOO5, Canggih, Bisa Membersihkan Otomatis

ALTUMNEWS.Com, JAKARTA – Gree, Produsen AC Global meluncurkan produk AC terbaru yang memiliki kemampuan canggih membersihkan sendiri atau otomatis.

Adalah Gree GWC-MOO5, dengan inovasi penyempurnaan seri sebelumnya yang dapat membersihkan otomatis. Kecangihan seri GWC-MOO5 mampu menjaga kualitas udara terjaga bersih dan sehat.

Dengan fitur Smart Cleaner, AC ini akan bekerja secara otomatis membersihkan semua bagian Evaporator secara menyeluruh. Proses pembersihan ini mampu membersihkan hingga bagian terkecil karena melalui 3 tahap pembersihan.

Pertama-tama, semua kotoran yang tersisa bersama air yang mengembun akan dibekukan, setelah melewati proses ini, maka kotoran akan langsung dicairkan dan kemudian dialirkan menuju sistem pembuangan bersama air. Tidak berhenti di situ, terakhir kipas akan bekerja untuk mengeringkan bagian dalam AC sampai kering.

Untuk mengaktifkan fitur Smart Cleaner pengguna bisa menekan tombol ‘Mode’ + ‘Fan’, setelah fitur tersebut aktif maka akan muncul kode ‘CL’ pada panel LED. Untuk melengkapi proses pencucian, pengguna dapat mencopot sirip udara atau bagian louver AC yang dapat dicuci dan dibersihkan sendiri tanpa memerlukan bantuan teknisi. Bagian tersebut bisa dilepas pasang dengan mudah.

Selain membersihkan secara otomatis, Gree MOO5 juga memberikan kenyamanan maksimal bagi penggunanya. Ini karena dilengkapi dengan Technology Natural Wind. Dengan menggunakan desain Louver ganda, AC ini dirancang untuk memberikan kenyamanan pengguna melalui aliran udara Technology Mass Air Supply yang berfungsi meningkatkan volume udara pada ruangan. Dengan begitu proses pendinginan jauh lebih cepat, menyebar tiap sudut ruangan dan tetap sunyi.

Gree GWC-MOO5 juga merupakan AC yang sangat aman digunakan karena memiliki fitur 4 Protection, yaitu Antiapi, Antibocor, Anti tegangan tinggi dan Anti konsleting. Semakin awet dan tahan lama karena menggunakan lapisan Gold Fin dan Blue Fin, dua lapisan tersebut mampu melindungi AC dari karat dan korosi meskipun berada di lingkungan dengan cuaca ekstrem.

BACA JUGA:  Mewakili Uskup, Romo Roy Ikuti Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaa

Gree memberikan garansi purna jual untuk tipe GWC-MOO5 dengan memberikan garansi satu tahun ganti unit baru, garansi 5 tahun services dan suku cadang, ditambah 10 tahun untuk unit outdoor atau kompresor. Kerjasama dengan berbagai Authorized Service Center (ASC) juga dilakukan Gree dalam memberikan layanan purna jual terbaik bagi konsumen di Jawa, Bali, Lombok, dan Sumatera. Saat ini kantor cabang Gree berada di wilayah yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia, seperti Jakarta, Bekasi, Bandung, Semarang, Jogja, Surabaya, Bali, Lampung, Palembang, Pekanbaru dan Medan.***

Editor : Robertus Bejo