Perkuat Sinergi, Pertamina Jalin Silahturahmi Bersama Bupati Pesisir Barat

ALTUMNEWS.Com, PESISIR BARAT — PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) Sumbagsel dalam rangka menjalin silaturahmi dan sinergi yang baik untuk memperluas dan memperkuat pelayanan energi kepada masyarakat, Pertamina Sumbagsel sosialisasikan rencana pelaksanaan Program Langit Biru (PLB), Pertashop serta diskusi terkait kebutuhan BBM Nelayan bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pesisir Barat Provinsi Lampung.

Turut hadir pada kesempatan itu, Bupati Pesisir Barat Agus Istiqlal, Sales Area Manager Lampung Bengkulu Donny Brilianto, dan SBM I Lampung Bengkulu Agung Kaharesa Wijaya.

Unit Manager Communication, Relation & CSR MOR II, Umar Ibnu Hasan mengungkapkan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk sinergi antara Pertamina Sumbagsel dengan Pemkab Pesisir Barat.

“Pertamina akan terus berupaya memperluas pendirian Pertashop dan pelaksanaan Program Langit Biru. Jalinan komunikasi dan kerjasama yang baik ini sangat penting agar kegiatan operasional perusahaan di wilayah Pesisir Barat ini bisa berjalan lancar dan sukses,” kata Ibnu dalam siaran pers yang diterima Altumnews.com, Jumat (11/6/2021).

Pemkab Pesisir Barat mendukung program langit biru untuk kualitas udara yang lebih baik dan mengedukasi masyarakat untuk menggunakan bbm berkualitas dan ramah lingkungan. Program Langit Biru sendiri merupakan Program Pemerintah untuk mengendalikan pencemaran udara terutama yang bersumber dari kendaraan dengan tujuan meningkatkan kualitas udara bersih dengan mengurangi emisi gas buang melalui edukasi dan mengajak masyarakat merasakan pengalaman manfaat menggunakan BBM berkualitas dan ramah lingkungan.

Selain itu, pihak Pertamina juga menjelaskan program Pertashop yang merupakan lembaga penyalur Pertamina dengan skala kecil untuk melayani kebutuhan BBM, LPG dan juga pelumas yang tidak atau belum terlayani oleh lembaga penyalur Pertamina lain. Ini menjadi peluang usaha bagi mitra Pertamina. Dimana program ini tempat isi ulang bahan bakar dengan areal minimalis.

BACA JUGA:  Dere, Pelantun Lagu ‘Kota’, Perkenalkan Keindahan Alam Tulang Bawang Barat Lewat Video Klip ‘Berisik’

Pertashop ini sangat didukung juga oleh Pemkab untuk menggerakkan ekonomi desa dan memudahkan masyarakat mendapat BBM berkualitas dan ramah lingkungan dengan standar kualitas dan harga Pertamina. Ada 2 titik pertashop yang sudah beroperasi di wilayah Pesisir Barat Bandar Lampung, Desa Penyandingan, kecamatan bengkunat dan Desa Muara Tembulih, Kecamatan Ngambur.

“Pertamina berkomitmen untuk memeratakan penyediaan energi terutama BBM dan LPG hingga ke pelosok daerah. Tentunya kami juga mengharapkan adanya Kerjasama yang baik antara Pertamina dan Pemerintah Daerah serta masyarakat agar program langit biru hingga penyaluran BBM melalui Pertashop ini berjalan optimal,” tutup Umar.***

Editor : Robertus Bejo