BTS Baru Dongkrak Tingkat Penjulan Produk-Produk Indosat Ooredoo di Lampung Timur

ALTUMNEWS.Com, LAMPUNG TIMUR – Penjulan produk-produk Indosat di wilayah Kabupaten Lampung Timur meningkat tajam. Keberadaan tower atau Base Transceiver Station (BTS) di sejumlah titik di wilayah ini berbanding lurus dengan naiknya penjualan produk Indosat Ooredoo di sejumlah outlet.

Budi Hartawan, AVP Head Of Sales Area Sribawono mengatakan kulitas jaringan semakin baik semenjak penambahan BTS baru di sejumlah titik di Lampung Timur.

“Berdasarkan pengakuan mereka setelah kami keliling ke sejumlah outlet, ternyata banyak kostumen baru dan tentu mereka menikmati pengalaman baru dengan kuatnya jaringan internet yang disajikan Indosat Ooredoo,” jelas Budi kepada awak media usai melakukan media visit ke sejumlah outlet di Lampung Timur, Senin (20/12/2021).

Menurut Budi, sebagian besar pemilik outlet yang dikunjunginya mengaku mengalami peningkatan yang signifikan penjulan produk-produk Indosat Ooredoo.

“Tadi kan teman-teman interview sendiri, dengan adanya site baru penjualan produk-produk Indosat Ooredoo di outletnya meningkat, bahkan ada yang sampai 60 persen penjualan paket datanya,” terang Budi.

Budi bersyukur masyarakat khususnya di Lampung Timur semakin banyak merasakan kuatnya jaringan internet yang disajikan Inodsaat Ooredoo dalam menunjang roda perekonomian.

“Dengan melonjaknya jumlah pelangan baru, harapannya kan semua untung, baik outlet maupun konsumen. Karena sama-sama merasakan dampak langsung kualitas dan kuatnya jaringan Indosat Ooredoo,” pungkasnya.***

Editor : Robertus Bejo

BACA JUGA:  Sekdaprov Buka Rapat Koordinasi Pengawasan Intern Keuangan dan Pembangunan Wilayah Provinsi Lampung