Patut Dicontoh, Kades Harapan Jaya Pesawaran Salurkan BLT Dana Desa “Door to Door”

Pesawaran, Sosok3,342 views

ALTUMNEWS.Com, PESAWARAN – Berbicara Desa Harapan Jaya Kecamatan Way Ratai Kabupaten Pesawaran, tiada bosannya. Bagaimana tidak, terobosan untuk memajukan pembangunan di desa ini selalu menarik untuk dibahas.

Selasa (29/6/2021) pagi, dengan penuh semagat Kepala Desa (Kades) Harapan Jaya Susalit Cokro Aminoto berinisiatif menyalurkan langsung bantuan langsung tunai yang bersumber dari dana desa (BLT Dana Desa) ke warga terdampak pandemi covid-19. Bukan penerima manfaat BLT Dana Desa yang dipanggil ke kantor kepada desa, tetapi kades didampingi perangkat desa yang mendatangi langsung.

“Disamping untuk mempererat tali silaturahmi dengan warga, saya juga ingin melihat langsung keadaan penerima, karena sebagian besar para penerima kebanyakan 80% lansia,” kata Kades Harapan Jaya Susalit Cokro Aminoto saat berbincang dengan Altumnews.com, Selasa (29/6/2021).

Pembagian BLT Dana Desa tahap III secara door to door ke rumah warga penerima bantuan ditegaskan Kades Cokro dilakukan dengan menerapkan protokoler kesehatan pencegahan penyebaran covid-19 ketat. Beberapa hari sebelumnya juga sudah diserahkan secara simbolis ke salah satu penerima manfaat.

“Sembari juga sambil mensosialisasikan kepada para penerima bantuan untuk selalu hidup sehat sehingga terhindar dari covid-19,” ungkapnya.

Bukan penerima manfaat BLT Dana Desa yang dipanggil ke kantor kepada desa, tetapi Kades Cokro yang mendatanginya langsung.

Cokro begitu panggilan akrab Kades Harapan Jaya, juga ingin memastikan pembagian BLT Dana Desa ini tepat sasaran yakni pada warga yang memang membutuhkan.

“Ada sebanyak 20 penerima tersebar di 9 dusun yang ada di desa kami, yang mana memang mereka tidak dapat bantuan lain seperti PKH/BPNT. Mereka masing-masing juga mendapatkan uang sebesar Rp300 ribu rupiah,” jelas Cokro.

Kades Cokro berharap warga yang telah menerima BLT Dana Desa agar dimanfaatkan untuk kebutuhan pokok. Pasalnya, dana ini keluarkan pemerintah untuk membantu masyarakat terdampak pandemi covid-19.

“Jadi uang yang diberikan bukan untuk berfoya-foya. Dan pada saat menyalurkan bantuan saya juga mengajak mereka untuk rajin ikut posyandu langsia, karena desa juga menyiapkan obat obatan untuk lansia. Semua gratis sudah ditanggung obatnya oleh desa,” tutup Cokro.

Sebagaimana diketahui, berbagai sektor pembangunan terus digenjot untuk menopang kemajuan desa yang dikenal sebagai salah satu desa wisata tersohor di Pesawaran. Kemajuan yang telah ditorehkan ini tak lepas dari peran utama Susalit Cokro Aminoto dibantu seluruh perangkat desa.***

Editor : Robertus Bejo